Juventus harus menerima kekalahan telak 0-3 dari Villareal di kandang sendiri dan membuat peluang untuk lolos ke babak perempat Final menjadi pupus sudah.
Juventus bermain cukup baik di babak yang pertama, mereka mampu menciptakan beberapa peluang emas, namun sayang lini pertahanan yang kokoh bagaikan bis besi yang di cor tidak bisa di tembus olah para pemain Juventus.
Petaka akhirnya datang ke pada tim tuan rumah yang dijuluki si nyonya tua ini, pada menit ke 75 pemain Villareal diijatuhkan dikotak penalti, berdasarkan hasil pantauan VAR wasit memberikan hadiah voucher ini dan dimanfaatkan dengan baik oleh G. Moreno dan membuat Villareal unggul 0-1,
Goal itu pun menjadi penghancur semangat Juventus dan menjadi penyemangat Villareal. 10 menit berselah Villareal kembali mencetak goal ke 2 nya. Kali ini melalui skema tendangan sudut dan diselesaikan dengan baik oleh Pau Torres.
Diakhir babak yang kedua Juventus semakin hancur, De Light yang terkena handball di kotak penalti yang berujung tendangan penalti yang di selesaikan dengan baik oleh G. Moreno dan membuat Villareal unggul 0-3 sampai peluit akhir babak kedua dibunyikan.
Dengan hasil ini maka aggregat goal menjadi 1-4 dan Villareal lolos ke babak perempat final sementara Juventus harus pulang dan kekecewaan di depan publik sendiri.
Hasil lainnya Chelsea menang 1-2 dan lolos ke babak perempat final..
Post a Comment