Penejelasan Panselnas Terkait Penundaan Pengumuman Hasil PPP Guru 2022



Pengumuman hasil seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja Guru 2022 yang sedianya dilakukan pada Kamis resmi ditunda.

Nunuk Suryani mengungkapkan, penundaan tersebut dikarenakan Panselnas masih melakukan koordinasi dan sinkronisasi dalam rangka mengoptimalisasikan pemenuhan kebutuhan PPPK Guru 2022.


Setelah dilakukan seleksi PPPK 2022 untuk formasi pelamar prioritas 1 , pelamar prioritas 2 , pelamar prioritas 3 , dan pelamar umum, imbuhnya masih terdapat formasi kosong serta kuota yang belum terserap. Sehingga, Panselnas mengupayakan formasi yang masih kosong dapat dimanfaatkan.


“Kami melihat masih ada formasi yang tidak dilamar, makanya kami ingin memperjuangkan formasi yang kosong, agar calon yang belum dapat formasi bisa mengisinya”, kata Nunuk.


Ia berharap hal ini bisa dimaklumi karena ingin lebih banyak ASN PPPK yang diterima. 

Baca Juga: 

Info Guru

"Langkah optimalisasi formasi dan sinkronisasi data ini membutuhkan waktu, sehingga berimplikasi pada penundaan pengumuman hasil seleksi," terang Nunuk.




Post a Comment

Previous Post Next Post